Jumat, 10 Februari 2017

Akhirnya Diusir Juga (The Last Man Standing Asrama)

Jumat, 10 Februari 2017, akhirnya dengan resmi kami diusir/ keluar dari asrama. Sebenarnya sih udah dari 2 Minggu lalu kegiatan PPG berasrama sudah berakhir. Tapi dengan lobi sana sini dengan dalil belum dapat kost ke Bu asrama akhirnya masih diizinkan memperpanjang waktu di asrama hingga sampai menjadi The Last Man Standing Asrama (Penghuni Terakhir).
Sampai Kang Jamil sampai CS juga udah berulangkali nanya kapan keluar biar bisa dibersihkan. Tapi ya namanya juga bebal mau cemanalah dibilang. Kalau kata bg Roni security ya gini memang kalau "Gerobak Pasir" Gerombolan Batak Payah Diusir. Tiap angkatan ya memang Gerobak2 Pasir yang menjadi penghuni terakhir asrama.

Ekspresi ketika harus diusir dari asrama (The Last Man Standing)
Sa su total sekali ini berekspresi ketika difoto..


Beberapa minggu lalu terus terang aku galau,linglung,merana tp tidak sampai berputar putar.. bukan karena putus cinta atau lagi falling in lope.tp karena menjelang deadline pengusiran paksa dari asrama tp tak kunjung dapat kepastian kemana kaki akan melangkah dan badan hendak akan dilentangkan..
Aku sih mau ikut jejak Miko yg katanya mau daftar ulang lagi ikut PPG..Tp mengingat,menimbang dan memutuskan maka aku harus mengalah. Semoga sukses Lae ku Miko utk menjadi calon bapak asrama baru..


Kurang ganteng apa lagi coba kawanku Miko yg satu ini


Setelah berburu rumah kontrakan/kost selama kurang lebih 5 hari 5 malam,capek juga rupanya yg nyari kost2an itu ya.maklum aja dari zaman kuliah S1 dulu jarang aku yg nyari kost,seringan ikutan aja bahkan lebih lama berstatus sbg PGT (Penghuni Gelap Tetap) dgn pertimbangan biar bisa gratis.ku kasih tau trik nya ya,manatau klen yg blm dpt tempat tinggal baru pasca selesai berasrama. Jadi intinya harus bisa seperti zaman purba yg hidupnya nomaden,kalau kira2 udah lama numpang kira2 sebulan segera cabut,lalu cari kawan lain utk tumpangan baru. Begitu seterusnya hingga di ggd 3 nanti dirilis.

Kembali ke laptop, kalau aku skrg mau menjalankan system PGT lagi kyknya ga mungkin lagi. Krn tmn sebaya tak ada lagi di sekitaran pancing. Semua udah pada meniti karir, bahkan ada yg udah gendong anak, udah ngajarin anaknya jalan dan nyaris sedikit lagi masukkan anaknya ke paud.kan lapet kali gitu.
Ketika teman sebaya sudah sibuk gendong anak, sementara kita masih sibuk cari kost disitu kadang merasa miris. :(


Seusai yudisium aku memang bertekad mau hidup di Medan aja, pikir2 di kampung juga bikin apa. Coba bertanya pada nurani, baiknya ku bertarung dgn kemandirian. Sudah besar kok, Masak takut utk berjuang. Masak kalah sama anak cewwk yg berani berjuang mengadu nasib  sampai ke Jakarta,Nias,Merauke,dll. Gitulah kira2.

Sukses untuk kalian semua kawan2 di tanah rantau.
Kalau sudah sukses jgn lupa kabarin kami biar dtg kami menyusul.


Di injury time diusir nya dari asrama akhirnya bisa juga dapat gubuk baru. Baru itulah semua kami satu otak sepakat dgn harga dan kondisi rumah. Banyak nya sebenarnya yg kami dpt setelah cari-cari dan tanya tanya.. bagai Pungguk merindukan bulan kebiasaan kami cari rumah sok mau yg cantik kali tp budget pun tak tercukupi. Ada yg dpt rumah murah tp akses nya terlalu jauh. Atau juga rumah murah tp air susah,rumah murah tp atap bocor dan rumah murah tp wilayahnya bagai sarang penyamun. Tp sialnya udah dpt gubuk murah pun tp tetap aja ada masalah..Ternyata setelah dikumpul2 sewa rumah dibagi jumlah orgnya ternyata ga terkumpul uangnya.. cemana mau dibilang,,ga ada lagi penghasilan..Masih pengangguran kelas teri..Mulai lagi dari nol kayak di SPBU.
Dgn keberanian tingkat zeus,akhirnya kami beranikan utk jujur kalau uang kami kurang,dan minta sewa jadi 6 bulan aja.untungnya berhasil,klw engga kian tidur di tempat CS atau di sofa asrama lah utk sementara waktu.

Bertempat masih di sekitaran Willem Iskandar / pancing juga adalah tempat yg kami sepakati utk menjadi gubuk kami utk setidaknya menanti dpt pekerjaan layak hingga menanti yg paling jelas (ggd 3). Diumur yg sudah menua ini harapan ya cuma itu. Nunggu CPNS umum ga tau kapan lgi bukanya,mau nikah bukan modal aja yg ga ada,calon pun belum ada.. mungkin sedang suap2an mesra dengan pasangan nya skrg..

Lorong catur memang sudah resmi dibubarkan,tp utk stok org2 nya tetap masih eksis.
Antara bahagia dan sial kurasa. Udah hampir  setahun ketemu muka yg itu2 aja.bangun pagi bilok mata masih rame udah tatap2an sama benget, mau ke kamar mandi jumpa Mardi, keluar kamar mandi jumpa Wirsan yg sudah lama antre sambil memegang perut menandakan udah kebelet, siap pake baju mau sisiran jumpa Lae Indra manurung utk bersaing dpt cermin,dll. Skrg harus bersama lagi utk kembali menaklukan kerasnya Kota Medan ini..Tp gpp lah,setidaknya kalau rame2 bisa jadi sum2an biar bisa lebih murah dan irit, keuntungan lainnya adalah udah pada kenal jdi ga perlu lagi adaptasi sosial tinggal adaptasi lingkungan saja. Profit lainnya mungkin kalau sudah miskin semiskinnya bisa ada tempat utk melaksanakan Pilu (Pinjaman Lunak).Jadi ga mesti harus ke tempat pegadaian atau berdandan ala cewek Thailand di Gajah Mada.

Itulah aja dulu kurasa, kutulis banyak2 pun ga bagus juga. Capek bacanya,aku aja dah mulai capek nulisnya.. nanti ga bahagia pula kami di gubuk baru kami itu. Nanti kalau udah hidup bahagia kayak keluarga Cemara baru kutulis lbh banyak lagi. Doakan lah kami eks lorong catur ini plus Lae tamrin dari Cendana biar tetap solid agar bahagia di gubuk baru kami atau minimal stagnan lah. (Oh iya Tamrin dah pintar bawa kereta loh,utk cew2 pecinta Korea dah bisa nanti kalau mau malam mingguan jalan2 sama opa Tamrin).. :D




Kalau mau maen2 ke gubuk kami dipersilahkan dgn senang hati. Pintu gubuk kami selalu terbuka, tp layaknya seperti mau log-in ke hotspot WiFi UNIMED harus ada password nya. Password nya cukup bawa makanan.  Boleh gorengan atau rujak simpang jodoh lah,ya minimal roti unibis bergula lah..Kami tidak menerima parcel krn nanti dianggap gratifikasi oleh pimpinan. Nanti jadi dpt sangsi lagi 1 tahun ga dpt sertifikat utk dpt pendamping hidup..#ups
Selamat tinggal asrama, selamat datang gubuk baru kami. ( Ekspresi memasuki habitat baru)


Akhir kata selamat tinggal asrama (resmi 10 feb 2017) terasa spesial krn beda sehari dgn ultah Lae Eifko "Anjai" Harianja yg ke 26..Jadi ultah Eifko ditandai dgn pengusiran..wkowkwkwk
Tp kalau kami rindu asrama kami pasti akan dtg lagi..Juga sekalian biar bisa ngawani security (sakpam versi kak Kirana) berjaga menanti angkatan baru masuk..#modus biar bisa WiFi gratis.



#kalau masih ada yang belum bisa move on dari dunia ppg dan kehidupan asrama silahkan nikmati video ini (Aransemen Mars MBMI ala Penghuni Terakhir). Semoga bisa sedikit mengobatinya. Jika sakit berlanjut segera hubungi dokter.
#salammbmi



Kamis, 02 Februari 2017

7 Hal Yang Paling Dirindukan Setelah Keluar Asrama (PPG IV Unimed)

Ini hanyalah sebuah riset kecil-kecilan dan untuk hiburan semata. Sekaligus untuk penghilang suntuk untuk kita para jobseekers. Jika ada kata menyinggung mohon maaf terlebih dahulu saya haturkan.

Seminggu sudah alumni-alumni PPG IV Unimed resmi keluar dari dunia asrama. Meskipun masih banyak yang ngeyel belum mau keluar asrama dengan alasan belum dapat kost2an atau tunggu sampe diusir secara resmi sambil menanti angkatan baru masuk (kan lumayan beberapa hari dapat tempat tinggal gratis).

11 bulan tentu bukanlah waktu yang singkat untuk kita anak-anak asrama PPG IV Unimed, tentu saja banyak cerita, moment, suka, duka, tangis serta tawa mengiringi langkah kita bersama yang membuat kita masih gagal untuk move on..

Berikut 7 hal yang pasti akan dirindukan saat sudah keluar dari asrama PPG IV Unimed versi on the hepot. Jika mau ditambahkan atau dievaluasi juga boleh.


#7. Tempat isi air & Sofa Satpam
Ini adalah salah satu tempat favorit anak-anak asrama. Sembari antre menunggu giliran ambil air di galon yang disediakan maka disempatkan dulu untuk nongkrong di sofa.
Terkadang ngerumpi jika ada topik yang cocok, mulai dari hal paling penting sampai tidak penting sekalipun juga kadang dibahas sampai giliran antrean mengambil air sudah tiba.



#6. Aerobik
Ini juga hal yang paling dirindukan sama anak-anak asrama setelah selesai berasrama. apalagi untuk yang berbobot 70kg keatas. tentu saja ini sangat dirindukan mengingat menjadi salah satu fasilitas/ sarana untuk program kurus gratis. Selanjutnya untuk kaum lelaki kadang menjadi ajang seru-seruan mengingat instruktur yg "kadang" terlalu memukau sehingga kadang membuat gagal fokus dan mengganggu konsentrasi untuk bersungguh-sungguh aerobik. Hingga Reby selalu mengeluarkan jargon andalannya saat aerobik "ini kan yang kamu mau"
mohon maaf, saya tidak menemukan foto ketika aerobik di birek.


#5. Kegiatan Apel dan Bel Yang Menyebalkan
Kalau yang satu ini buat baper, bagaimana tidak. sudah siap berasrama saja kaum-kaum yang sulit diusir dari asrama padahal sudah usai berasrama kadang menekan bel apel, Padahal waktu masih aktif berasrama kalau disuruh apel malasnya luar biasa. Apel pagi dan malam pasti akan selalu dirindukan, termasuk bel apel yang tak bisa kita pungkiri terkadang membuat jengkel krn dianggap Temasmiko bel bunyi tidak pada waktunya "mengganggu tidurnya". Miko lebih peka dan jeli dengan bel makan ketimbang bel apel.


#4. Lorong/ Cluster beserta penghuninya.
Kalau yang ini jangan ditanyakan lagi, ini tentu juga hal yang paling dirindukan oleh anak-anak asrama. Lorong catur misalnya akan sangat merindukan banyak moment-moment indah yang sudah dijalani selama 11 bulan ini. Kalau di catur sosok yang paling tenar dan kontroversial tentu saja Silih Roni Berutu dengan segala kelihaiannya membuat "kontroversi" baik perbuatan-perbuatannya maupun statusnya di dunia maya yang terkadang "susah untuk dimaksudi". Disisi lain dia juga sulit untuk marah padahal sudah dibuly habis-habisan. Aduh Silih Roni kami catur merindukanmu. Kamu Sehat nak?

Cluster-cluster lain juga pasti punya cerita yang sangat luar biasa yang tak mungkin diungkap satu persatu. Penghuni lainnya tentu saja adalah kucing-kucing yang menjadi sahabat utama sebagian anak asrama penyuka kucing. Kalau di sekitaran lorong catur-barbel ada kucing kesayangan Ridho yaitu kurniawan, kalau di cendana ada momo, di sofa juga ada tp ga tau aku namanya trus di Kasturi jg ada kucing kesayangan Putri diberi nama Kasturi dan Kastura,,sampe sampe Putri pulang ngajar bela-belain dtg ke asrama utk ngasih kucingnya makan,,aduh Putri coba yg dikasih makan kita kah.. Dan yang paling kontroversial adalah di lorong no name yg diberi nama Yongme. di asrama mendadak jadi artis dikalangan dunia perkucingan. Maklum saja, pagi-pagi udah diajak jalan-jalan, trus kadang duluan dia makan kuliat daripada anak2 asrama. kan sial kali.
Disinilah aku mengenal ke 9 teman-temanku dengan berbagai karakter berbeda.
Meski kebahagiaan belum terasa lengkap. Namun kuyakin kita semua akan sukses temans. Bravo Catur. 


#3. Ibu Asrama (Bu Nur Tercinta)
Kalau yang ini pasti akan menjadi pro kontra. Ada yang setuju saya letakkan di nomor 3, trus pasti ada juga yang ga setuju. Sengaja saya letakkan di nomor tengah, Resikonya adalah kalau saya buat di nomor paling buncit nanti saya dipikir durhaka atau ga tau balas budi. Terus kalau kubuat di nomor 1 nanti dipikir aku kibus bersertifikasi. Jadi cari aman ajalah. 
Terlepas dari kontroversi beliau yang mengatakan kita anak SD, Childish, rakus (khusus utk miko), hanya orang beruntung. Kita tetap harus tetap profesional, sebagai anak asuhnya kita pasti tau bagaimana perjuangan beliau untuk kita selama berasrama 11 bulan ini. Sehinga pastinya kita akan tetap merindukan sosok beliau.

 



#2. Katering
Kalau udah urusan perut memang susah. Setelah sah makan tidak ditanggung negara lagi otomatis pola makan pun berubah drastis. kadang telat makan, tragisnya makan kadang jadi merangkap. sarapan dirangkap jadi makan siang atau makan siang rangkap ke makan malam. 
Disaat seperti itulah kadang kita pasti  akan merindukan kehadiran katering (sudah ku cek di kbbi, inilah penulisan yang benar). Waktu masih sistem katering lauk tidak enak sedikit pasti menggerutu "ikan apa sih ini?" kalau ga suka ceplok telur sudah. Tapi sekarang beda menjadi "kok dikit kali nasi di rumah makan ini".
Untuk beberapa minggu ini sebelum masuk nanti angkatan baru, kucing-kucing asrama jelas akan mengalami penyusutan berat badan nyaris serupa dengan anak asrama yang masih bertahan di asrama. efek berakhirnya katering juga membuat kita irit berbuat kebaikan untuk kucing asrama. boro-boro ngasih ke kucing, kadang untuk diri sendiri aja kurang.



#1. Wifi Gratis
Di zaman alay ini urusan perut sudah kalah dengan urusan bersosmed ria. Pagi-pagi bangun pasti langsung ambil hp trus cek notif bbm, fesbuk, ig, wa, friendster dll. Kenapa aku tau, ya karena aku gitu juga.
Wifi gratis (hotspot.unimed.ac.id) dengan id dan sandi 3 huruf tersebut aku pikir tidak akan banyak yang komplain kalau aku letakkan di nomor teratas. kalau komplain ga tau lagi lah aku ngomong apa. payah cakaplah udah.
Coba kita hitung kalau ga ada wifi asrama. sebulan beli paket data bilanglah 50ribu. kalau dikali 11 bulan berarti kita sudah hemat 550ribu selama berasrama ini. Belum lagi manfaatnya sangat banyak ketika kita butuh bahan untuk workshop, ppl, utn, ptk, nonton layarkaca21, streaming bola, betting sampai buka-buka lowongan pekerjaan pasca yudisium.
Tak terkatakanlah kerinduan untuk wifi gratis, kalau bisa aja dibawa signal wifi gratis ini pasti udah banyak yang mau menggelapkan bawa pulang kerumah/kost masing-masing, persis dengan kasus menghilangnya beberapa sprei,kasur hingga horden asrama. #ups





Mungkin sampai disinilah dulu risetku yang ga seberapa ini, kalau setelah baca ini anda langsung oyong, muntaber, sesak napas, rematik dll saya minta maaf. Karena sudah membaca sampai habis saya haturkan terima kasih.  Dan saya berikan hadiah yakni link youtube Kegiatan Setahun Asrama PPG ANGKATAN IV  (sudah izin  utk upload ke youtube dari Damei Silaban) 
https://www.youtube.com/watch?v=6qBHkpAFv2U


#SalamMBMI




Minggu, 19 Juni 2016

Akhirnya Bisa Ke ATM Lagi

Dalam seminggu ini, anak-anak ppg unimed sedang sumringah. Mengapa tidak, uang saku yang ditunggu-tunggu sekian lamanya akhirnya mendarat juga dengan selamat di rekening masing-masing untuk periode 3 bulan.
Tentu saja ini adalah berita baik bagi sebagian anak-anak ppg yang sedang sekarat dalam keuangan. Meskipun sebenarnya nominalnya tidak besar-besar kali. Nominalnya saja hanya sekitar 10 persen dari jumlah ketika mendapatkan uang saku ketika di penempatan sm3t. Miris kali memang nasib yang ppg ini bah.

Ada beragam cara yang dilakukan oleh anak-anak ppg ketika sudah mengetahui uang saku yang ditunggu-tunggu akhirnya cair juga.
Aku sendiri ketika mendengar kabar uang saku telah cair, langsung saja 30 menit kemudian langsung menuju ATM yang sudah lama kurindukan.
Maklum saja, hampir 4 bulan lebih aku sudah tidak pernah ke ATM lagi. Dulu aku belum percaya kalau roda itu berputar, namun setelah sekembalinya dari tempat pengabdian dan kembali ke medan akhirnya aku percaya bahwa roda itu berputar.:D
Jika diibaratkan mungkin rekeningku itu sudah berjamur atau bahkan berulat saking lamanya sudah tidak pernah diisi lagi. 
Setelah menanti sekian lama,
akhirnya bisa juga merasakan AC nya ATM

Ternyata kedatangan uang saku memberikan dampak yang luar biasa bagi anak-anak ppg termasuk aku sendiri. Berkat kedatangan uang saku tersebut, akhirnya aku bisa juga membeli peralatan perangku (peralatan mandi), bisa membayar utang yang selama ini sudah menumpuk, bisa servis si Red Crazy (nama sepeda motorku yang konon namanya dikasih sama opungku), bisa puding, bisa membeli rokok surya12 satu pack (sekarang sudah beralih, sudah tidak surya16 lagi), bisa melakukan deposit untuk berpoker ria dan mix parlay, dan tentunya bisa mangalang na tabo i (terjemahan : makan yang enak itu)..hahahha

Apalagi yang ditunggu, langsung lah belanja. 


Langsung juga lah terus mangalang na tabo i..
Terjemahan : makan yang enak itu. Yang enak itu maksudnya makan tittttt <sensor>



Tiap orang tentu saja beda kebutuhannya, teman seperjuanganku satu jurusan di Sejarah sebut saja inisialnya Indra Temasmiko, rekan saya ini dalam curhatnya di sosial media facebook berujuar, jika kedatangan uang saku membuatnya sangat bahagia, namun sayang uang tersebut lebih banyak masuk ke kantong orang lain daripada ke kantong sendiri (bayar utang)..hahahha

Foto terjadinya proses transaksi pembayaran utang Lae Indra dan Risma.
Ini sengaja diabadikan agar tidak terjadi tipu-tipu

( terlihat  pada foto ekspresi kegirangan dari Rismadiah Sembiring
karena akhirnya Indra membayar utangnya )


Lihat status Indra begini, Leo kan jadi sedih. 
Udah, nanti kalau uang Indra udah habis minjamnya ke leo aja ya.
Tapi Indra harus janji ya, Indra harus lebih hot lagi (menjijikan)..hahaha



Masih dalam pantauanku juga, beberapa teman-teman ppg juga langsung menuju Twenty One (21), untuk menonton film The Conjuring 2 yang sekarang booming-boomingnya. 
Kalau aku sih, boro-boro mau nonton The Conjuring 2, hampir sama kayak Lae Indra bisa bayar utang saja dan beli pepsodent untuk sikat gigi serta beli clear untuk shampoan aja udah syukur kali.
Udah gitu daripada capek-capek ke bioskop untuk nonton The Conjuring 2, mendingan nontonnya di layarkaca21.com aja. Serius, udah keluar kok.
Mantap kali pun kutengok nonton disitu, serasa nonton di kereta api karena ada efek-efek goyangnya itu, udah gitu kadang ada muncul bayangan hitam (apabila ada penonton yang lewat mau ke toilet).
Tapi ini tidak menutup kemungkinan manatau tetap ada yang bersikeras mau ngajak dan bayarin aku pasti akan kuladeni dengan senang hati.

Kini, The Conjuring 2 telah bisa disaksikan di bioskop mini kesayangan anda
( Situs Favorit anak-anak ppg jika ingin menonton film)
http://layarkaca21.tv/conjuring-2-2016/


Dampak lain dari cairnya uang dari pusat tersebut jg langsung berimbas pada pihak lain, jurusan-jurusan juga langsung menghubungi guru-guru pamong untuk hadir di per teaching. Selama ini belum berani panggil pamong karena uang belum cair. 
PPG Unimed sendiri tidak mau kalah, tertanggal 18 Juni 2016 (sabtu) langsung mengadakan tes urine yang bekerjasama dengan BNN. 
Dari hasil pantauan, keliatan anak-anak ppg sangat antusias untuk mengikuti tes tersebut, mudah-mudahan saja semua teman-teman seperjuangan ppg lolos dari tes tersebut dan tidak ada yang terindikasi mengkonsumsi narkoba.
meskipun banyak juga yang takut karena pada malam sebelumnya banyak yang makan mie aceh di simpang 4 mmtc..hahahha

Tampak pada gambar antusias peserta ppg (laki-laki)
dalam mengikuti tes narkoba yang dilaksanakan Unimed.
(dokumentasi foto dari facebook Munawirsan Simatupang)

Spanduk Pelaksanaan Tes Urine yang dilakukan UNIMED 
untuk peserta PPG
(dokumentasi foto dari facebook Siti Khadijah)


Pilihlah jawaban tepat yang benar.
Apakah yang anda lakukan pertama kali setelah mengetahui bahwa uang saku telah cair ?
A. Membayar segala Hutang 
B. Langsung belanja Peralatan Mandi
C. Menservis Motor, laptop dan HP
D. Makan yang enak-enak  di luar asrama
E. Nonton Film Conjuring atau film lain.
F. Lain-lain (............................................) Silahkan diisi sendiri ya.


Rabu, 15 Juni 2016

BANGKIT DARI KUBUR KARENA TEMAN SEKAMAR

Judulnya memang agak kejam sih dikit. Kok bangkit dari kubur? Kayak udah pernah mati aja, tapi sesungguhnya itu lah memang fakta yang terjadi.

Berawal dari keinginan besar teman sekamar saya ini yang sangat semangat nya untuk membuat blog pribadinya. Sebut saja nama teman sekamar saya ini adalah Ben Get dalam kurung Roy (katanya nama kerennya kalau mau kenalan sama cewek) dalam kurung lagi Lae Tinjak. Semangatnya membuat blog itu loh yang bikin saya menjadi terkagum-kagum.

Ga tau lah ujung-ujungnya tulisannya nanti tentang apa. Bocoran nya sih mau masukkan perangkat-perangkat pembelajaran seperti RPP, bahan ajar, model, media pembelajaran, de el el hasil dari workhsop PPG selama ini. Kalau itu sih tujuan utama nya memang tentu sangat mulia sekali lah dan kupastikan satu tiket surga versiku akan didapatnya, Tetapi ternyata ada maksud lain dari sang lae benget itu membuat blog. Katanya sih biar banyak yg mengunjungi blog nya terus dapat uang deh. Terus pertanyaannya, bagaimana apabila nantinya tidak banyak orang yang mengunjungi blog nya tersebut yang berisi perangkat-perangkat pembelajaran itu? Ternyata sudah direncanakannya apabila sepi pengunjung tulisannya di blog akan berganti kelak menjadi cerita-cerita dewasa yang kayak di koran metro24 itu. hihihihihihi

Ini adalah foto ketika Lae Benget Sitinjak masih muda.
Ternyata selain jago dalam berbahasa Inggris, dia juga master dalam ber kungfu


Tetapi thanks lah betul utk teman sekamarku yang satu ini. Membuat aku juga menjadi temotivasi untuk kembali menulis. Tapi apa iya daftar ulang membuat blog lagi? Karena sejak 2011 silam udah pernah ada blog ku. Kucoba bongkar2 file lagi, coba-coba sandinya yg lupa dulu, karena email nya masih ingat. Kucoba sampe hampir 2 hari,tetapi tak kunjung ingat juga. Setelah berpikir keras sampai hidung mimisan pada hari yang ketiga akhirnya ingat juga. Ternyata sandinya adalah salah satu kalimat yang ada di tampilan ketika hendak mau masuk blog. Pelai

pict tampilan awal blogger.com

Sebenarnya sih niat ingin menulis itu sudah sangat kuat ketika berada di tempat pengabdian SM-3T. Namun itu terkendala karena signal internet yang kurang memadai. Ada sih warnet ditempat pengabdian masa itu (kebetulan saya dapat di ibukota kabupaten), namun meskipun di ibukota yang namanya Agats tersebut, tetap saja sih masih susah untuk berinternet ria. Disamping karena biaya warnetnya yang sangat mahal yaitu IDR 15.000 per jam dengan sistem voucher. koneksi internetnya sangatlah buruk. sehingga sayang sekali untuk membelinya. 
Teman sepenempatan  ketika di Asmat sebut saja namanya Dwi Berutu sempat berbisnis sebagai agen penjual voucher disana. Dengan skill dan pendekatannya akhirnya dia berhasil memasukkan router wifi ke posko kami. Lalu Dwi pun berjualan voucher kepada kami rekan2 sm3t nya. Awalnya kami sangat senang, tetapi kebahagian kami tersebut hanyalah sesaat saja. Dalam seminggu kedepan koneksi internetnya menjadi sangat lambat. Sering juga voucher nya tertulis adalah 3 jam, tetapi setelah di cek tidak full 3 jam..hahahha
Sehingga penonton pun kecewa, dan pada akhirnya bisnis ces ku yang satu itu pun jadi gagal total.

Aksi Dwi Berutu memamerkan motor barunya hasil pencariannya dari Papua
(BUKAN UNTUK DITIRU, JAUHKAN DARI JANGKAUAN ANAK-ANAK  !!!  )

Router Wifi
yang menjadi modal Dwi Berutu melancarkan bisnisnya


Tetapi tak apalah, tak ada kata terlambat untuk belajar. tidak ada kata terlambat juga untuk menulis. dan tidak ada kata terlambat untuk berkreasi,berekspersi dan berimajinasi. Kedepannya semoga blog ini tetap eksis dan tidak mati suri lagi seperti yang dulu-dulu.hehehhe
Dan semoga juga  menghasilkan tulisan-tulisan yang bisa menginspirasi banyak orang dengan gaya tulisan yang diusahakan ringan dan gurih-gurih nyoi.

Aku yakin pasti bisalah. Selagi ada niat sih sebenarnya. Kalau situasi udah mendukung kali sebenarnya. Karena didukung dengan fasilitas wifi di asrama dan jadwal workshop yang tidak terlalu padat dikarenakan saat ini sedang berada di bulan Ramadhan. Sehingga waktu untuk menulis di blog lebih banyak pastinya.
Apalagi kini aku juga serasa dibangkitkan kembali oleh rekan sekamar yang kedepan akan menjadi teman terbaikku nomor 2 dalam suka dan duka dalam setahun ini selama berada di Asrama Unimed, Blok A, Lorong Catur, Kamar no 139 ini.
Loh, kenapa teman terbaik nomor 2, karena teman terbaikku nomor satu tetap adalah Surya16. :)

SoRry eA L4e B3N6eT, 

Le0 l3b1h piLih rokok daripada kMu..

PliSs kMu jGn m4r4h eeAaA..
(dengan gaya bahasa alay yang menjijikan.hahaha)


Akhir kata, jika teman-teman ada yang membaca tulisanku dalam blog ini. aku mohon sekeluarga dengan sangat tolong kunjungi blog rekan sekamarku ini. Karena sebenarnya inti dari tulisanku yang panjang kali lebar kali tinggi ini adalah untuk mempromosikan blog rekan sekamarku ini agar banyak dikunjungi orang.hahahha

http://jagokungfudanenglish.blogspot.co.id/
(Silahkan di kunjungi ya kawan-kawan)


silahkan dikunjungi ya, PLEASE. Terus jangan juga ga nyambung seperti yang dikisahkan Lae Benget yang membuat aku mati ketawa.

(dalam workhsop di kelas B.Inggris)
Lae Benget : Teman-teman, jangan lupa kunjungi blog ku ya.
Teman Benget : Iya nanti ku kunjungi pun, blok abang dibawah atau lantai 2 ?
Yaelah Blogger keles bukan blok Asrama. hahahhha

Terkadang aku kasihan lihat Lae ku yang satu ini.
Karena di dalam kelas workhsop B.Inggris cuma dia sendiri laki-laki.
Dia pun menjadi ikut-ikutan kemayu.

Sekian tulisan ini diperbuat dengan tidak sadar dan agak sedikit kurang waras. Mohon maaf apabila setelah membaca tulisan ini anda langsung jadi mimisan, susah BAB, nafsu makan berkurang, malaria kambuh dan emosi menjadi meningkat tajam. 

Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata dan memang karena ada unsur kesengajaan.
Tabik.

Selasa, 04 Maret 2014

SANGGAHAN BEBERAPA TWEET AKUN ATHEIS DAN PESAN MANIS UNTUKNYA


Beberapa waktu lalu saya @bungleo77 tertarik untuk memfollow sebuah akun twitter bernama @agamajinasi. Saya ingin melihat bagaimana sebenarnya pola pikir dan pandangan dari kaum atheis/ agnostik di dalam akun ini. Seiring berjalannya waktu saya pikir normal-normal saja. Tetapi lama kelamaan jika saya membaca beberapa tweet nya seakan banyak salahnya dan menjurus memberikan doktrin keatheisan/ agnostik mereka.  Banyak tweet2 yang tidak cocok dengan kenyataan dan adminnya seakan memaksakan pengetahuan keatheisannya tsb.
Berikut sanggahan beberapa tweet yang bisa saya berikan untuk akun @agamajinasi per selasa 4 Maret 2014

Jangankan dibanding semesta, dibandingkan peradaban manusia agama2 samawi itu cuma anak kecil yg jd figuran numpang lewat. @zulfadli_83921
(ngga tau ya min kalau peradaban manusia itu tidak terlepas dari pencarian Tuhan mereka dan sangat tidak relevan kalau anda mengatakan perjalanan agama samawi tsb Cuma anak kecil yg jadi figuran numpang lewat..tau sejarah agama samawi kan min??)

Suka lucu liat teis yg berusaha membela tuhan dengan segala macam argumen, yg justru malah bikin tuhan jadi kecil dan cemen.
(saya pikir tidak, justru karena kaum teis ingin membela TuhanNya lah maka Tuhan itu tampak Maha Besar, bukan malah jadi semakin kecil dan cemen)

Ada sesembahan, ada nabi, ada kitab, ada hari raya, ada tempat ibadah, ada ritual: by definition elo itu agama. Gak usah maenan semantik.
(ya jelas ada yg disembah, ada nabi, ada kitab suci, adahari raya dan ada tempat ibadah adalah syarat bisa disebut agama. Bisa baca di wikipedia mas admin tercinta)

Kristen itu bukan agama. Kristen itu pengalaman pribadi dengan yesus | Bukan, itu namanya psikosis.
(saya pikir baru kali ini kaum atheis/agnostik yang bilang Kristen itu bukan termasuk agama. Perjalanan hidup Yesus lah yang dijadikan acuan utk Rasul Paulus membuat agama Kristen mas bro. Admin sehat??)

Saya yg ateis ini gak perlu surga, neraka, apalagi agama,utk bisa ngontrol diri sendiri. Gak perlu kerangkeng atau kandang.
(Ada agama saja masih banyak kejahatan yang terjadi di semesta ini. Penasaran saya dengan admin agamajinasi ini. Mungkin panduan moral nya sangat tinggi meskipun tanpa kerangkeng dan kandang yang mengikatnya)

Kemaren ada tuh salah satu selebtwit islam fundies, dgn bangganya dia bilang "untunglah saya muslim, kalo tidk pasti saya jd pemerkosa."
(Saya pikir itu adalah tweet yang tepat. Dia menjadikan Tuhan menjadi pedoman dalam hidupnya. Dan dia meyakini jika tak berTuhan dia mungkin tidak menjadi saat sekarang ini.  So, tidak ada yang salah dengan tweet tsb)

Belajar sejarah makanya, jgn cuma agama. Agama itu CUMA salah satu panduan moral, apalagi agama2 samawi. @zulfadli_83921
(ngga usah nyuruh2 org belajar agama. Perdalam ilmu masing-masing. Tidak usah merasa sok pintar.jika memungkinkan silahkan berdiskusi. Agama itu bukan sekedar panduan moral. Tetapi panduan moral itu ada dalam agama, sama seperti warna. Warna itu bukan sekedar hijau, masih ada merah, kuning, cokelat dll. Tetapi hijau tersebut sudah pasti bagian dari warna)


Gitu juga kalo cuma 1 warga kristen, atau 1 budha, atau 1 ateis, 1 gay, 1 aseksual, ya negara wajib ngakuin identitas orang tsb.
(saya pikir gag ada crita utk memberikan pengakuan selama itu bertentangan dgn prinsip/dasar bernegara. Contohnya adalah kasus PKI 1965. Saat itu pengikut PKI juga sudah banyak tetapi mengapa tetap ditumpas. Jelas karena dianggap bertentangan dgn Pancasila, krn dianggap ingin mengganti dasar negara. Ini bukan berbicara tentang kuantitas bung tetapi berbicara tentang prinsip/ dasar bernegara)

Topik agama sebaiknya jangan diangkat-angkat saudaraku. Permasalahan saat ini bukan terletak di agama. Masih banyak pokok permasalahan di negara ini yang lebih terpenting. Saran saya jika kamu atheis/ tidak bertuhan ya silahkan saja dan tidak ada yang melarang, tetapi tidak dengan membuat akun agamajinasi tersebut yang seolah memberikan sinyal ingin memerdekakan atheis/ agnostik. Masih berlandaskan pancasila negara kita ini dengan bunyi sila pertama yang berbunyi kita masih berTuhan dan tidak ada tempat bagi Atheis/ agnostik di negara kita ini sebenarnya secara legitimasi hukum.
Saya pribadi sebenarnya terkadang salut juga dengan penjelasan2 dari admin agamajinasi tsb, terkadang ada benarnya juga pembahasannya. Itu menandakan ilmu yang dimiliki sang admin memanglah sangat tinggi.
Apalagi dalam sebuah tweet nya :
Udah saatnya ulama2 dan pendeta2 yg s2 dan s3 itu mensortir analogi2 konyol tsb. Bukannya ngebantu malah bikin malu.

(Jelas admin agamajinasi tersebut merasa ilmu nya lebih tinggi dari para ulama dan pendeta yang sudah sekolah tinggi-tinggi. Standing aplause dulu lah kita.
Tetapi hal sungguh yang sangat disayangkan adalah mengapa isi dalam otak kepala tsb digunakan untuk membahas hal yang tak penting dan cenderung memberikan doktrin keatheisan pembaca. Saran saya sebaiknya kepintaran sang admin digunakan untuk hal yang lebih berguna lagi. Bisa mendirikan forum diskusi tentang sejarah di dunia maya untuk menambah pengetahuan kita sesama. Ataupun mendirikan les gratis untuk anak-anak agar mereka lebih pintar lagi. Ini bicara prinsip/ dasar hidup bukan masalah logika. Ibarat sebuah bangunan, jika di dasar sudah tersusun rapi maka kelak yg diatas tidak akan mudah roboh meskipun angin topan datang menerjang. Selagi masih ada waktu hentikanlah aktivitas akun agamajinasi anda tersebut. Tuhan/ agama bukan untuk dibahas tetapi diimani. Jika anda tidak bertuhan, it`s ok no problem lanjutkan saja tapi jangan mendoktrin lagi dengan tweet-tweet anda.
Ini masih beberapa sanggahan tweet akun agamajinasi per selasa 4 Maret 2014.  Jika dibuka lagi sampai ke bawah-bawah mungkin masih banyak lagi. Terima kasih sudah berkenan membaca.

Kamis, 20 Februari 2014

5 NAMA INDONESIA SEBELUM BERNAMA INDONESIA


Tahukah kamu nama Indonesia berasal dari kata “Indo” dan “Nesie” yang dalam bahasa Yunani berarti kepulauan Hindia. Dan orang pertama yang menggunakan nama Indonesia untuk menyebut negara Indonesia adalah James Richardson Logan pada tahun 1869 di dalam buku karangannya yang berjudul “The Indian Archipelago and Eastern Asia” yang terbit dalam Journal of the Asiatic Society of Bengal (1849-1859).
Namun pada masa sajam colonial dulu, nama Indonesia sangat tabu untuk disebutkan, oleh sebab itu muncul beberapa nama atau sebutan yang telah diberikan oleh bangsa-bangsa asing untuk menamai Indonesia. Berikut ini adalah 5 nama lain Indonesia yang sempat diberikan oleh bangsa asing di masa lalu. Berikut info yang dikutip dari berjambang.blogspot.com


Hindia
Nama Hindia adalah ciptaan dari Herodotus, seorang ahli ilmu sejarah yang berkebangsaan Yunani (484-42m SM), beliau adalah bapak Ilmu Pengetahuan Sejarah yang sudah diakui di seluruh dunia.

Naderlandsch Oost-Indie/ Nederlandsch Indie
Nama ini pertama kali disebut oleh Cornelis de Houtman, seorang pelaut Belkamu yang berkuasa di Indonesia. seperti yang ditulis pada catatan sejarah, Cornelis de Houtman adalah bangsawan Be;kamu yang pertama kali memimpin pasukannya untuk masuk ke Indonesia pada tahun 1596.

Insulinde
Nama selanjutnya adalah Insulinde yang pertama kali disebut oleh Eduard Douwes Dekker atau dipanggil juga Multatuli di dalam bukunya yang berjudul Max Havelaar pada tahun 1860. Nama ini di buat karena Multatulo merasa jijik mendengar nama Naderlandsch Indie yang diberikan oleh Belkamu. Adapun arti nama Insulinde berasal dari perkataan “Insulair”, “Insula” dan “Indus” yang dalam bahasa latin “Insula” berarti pulau dan “Indus” berarti Hindia sedangkan Insilinde berarti pulau Hindia.

Nusantara
Selanjutnya, ada nama Nusantara yang dalam perpustakaan India Kuno disebutkan untuk menamai Indonesia. adapun Nusantara atau Dwipantara berarti pulau-pulau yang berada diantara benua-benua. Dan dalam kitab Negarakertagama disebutkan kalau Nusantara adalah pulau-pulau kecil yang berada di luar tanah Jawa. Sedangkan dalam sejarah Melayu, dipakai nama Nusa Tamara. Nama inipin sesungguhnya berasal dari perkataan yang diucapkan Nusantara.

The Malay Archipelago
Nama ini diciptakan oleh Alfred Russel Wallace dalam tahun 1869, sesudah ia mengadakan perlawatan ke tanah air kita, dari tahun 1854 sampai dengan 1682. Adapun “Malay” artinya Melayu, “Archipel” yang berasal dari bahasa Yunani “Archipelagus” (dari asal Archi=memerintah; plagus= laut). Dengan demikian berarti menguasai laut atau berarti kumpulan pulau-pulau Melayu.